Buat kalian yang ingin membeli pipa PVC, wajib banget baca artikel ini ya! Artikel ini akan membahas tentang JENIS JENIS PIPA PVC. Yuk disimak.Perbedaan jenis pipa PVC kali ini kita bahas dalam beberapa kategori. Yang pertama berdasarkan ketebalan, lalu berdasarkan bentuk pipa PVC, dan terakhir berdasarkan ukuran pipa tersebut. Mari kita bahas satu persatu.
Perbedaan Pipa PVC Berdasarkan Ketebalan Pipa
1. PVC Kelas AW
Pipa PVC kelas AW merupakan Jenis yang paling tebal. Pipa ini mampu menahan tekanan sampai 10kg/cm sehingga sangat cocok untuk saluran air bertekanan tinggi atau yang menggunakan pompa air.
misalnya saluran air dibawah tanah, air ke kran-kran air, dan saluran penyediaan air untuk rumah tangga.
2. PVC Kelas D
Pipa PVC Kelas D memiliki ketebalan yang sedang sehingga digunakan pada tekanan yang tidak terlalu besar. Pipa ini mampu menahan tekanan 5 kg/cm2. Biaya yang diperlukan lebih ringan daripada kelas AW. Umumnya pipa ini digunakan sebagai saluran pembuangan air rumah tangga.
3. PVC Kelas C
Pipa kelas C paling tipis di antara yang lain. Biasa juga hanya sebagai pelindung untuk kabel listrik.
Perbedaan Pipa PVC Berdasarkan Bentuk Pipa
1. Pipa polos adalah pipa dengan diameter yang konsisten pada keseluruhan panjang batangnya. Untuk menyambung pipa ini kita membutuhkan pipa penyambung atau fitting.
2. Pipa MOF adalah pipa dengan salah satu ujungnya lebih besar dari ujung lainnya. Pipa ini tidak memerlukan penyambung.
3. Pipa fitting kita gunakan untuk menyambungkan dua hingga empat pipa. Bentuknya ada berupa increaser, bentuk T, bentuk L, bentuk tanda tambah, dan lain-lain sesuai dengan jumlah batang yang disambungkan.
4. Pipa talang memiliki penampang berupa huruf U dan kita gunakan khusus untuk mengalirkan air hujan. Pipa talang biasanya kita pasang pada lisplang atau ujung jurai atap rumah.
Perbedaan Pipa PVC Berdasarkan Ukuran Pipa
Berdasarkan Ukuran Pipa PVC biasanya terjual dengan panjang 4 meter. Untuk penampangnya, biasanya dalam ukuran inci. Diameter pipa PVC bervariasi mulai dari ⅝, ½, ¾, 1, 1 ¼, 1 ½, 2, 2 ½, 3, 4, 5, dan 6 inci.
Nah Sobat APPASCO, jangan lupa sesuaikan jenis pipa PVC dengan kebutuhan kalian ya! Jangan sampai salah memilih jenis pipa PVC😉